Pages

Saturday 26 March 2011

Pagi Yang Aneh


Mhhhhhhhh......... Pagi yang cerah, pagi yang indah. Bagaimana tidak, setelah sepekan berada dalam situasi yang begitu tertekan, berhadapan dengan auditor, menunggu dibombardir pertanyaan juga dokumen yang begitu menumpuk, ditambah lagi harus jaim. Owwww sungguh sangat tidak enak ternyata buat orang seperti diriku, yang hampir setiap hari bawel, tertawa lepas, nyanyi-nyayi riang, tiba-tiba dunia seakan terhenti. Waktu diam membisu tak berdenting. Ribuan bahkan jutaan kata-kata menguap begitu saja, secepat jutaan tahun cahaya. (halahhhhhhh lebayyyyy.... heheh). Kemudian, "tinuninut... ada sms" suara doraemon dari handphone ku memecahkan kesunyian di pagi hari.

Dengan males, aku buka sms nya, ternyata dari bos ku di kantor "Neng, hari ini kita jadinya libur." Sontak aku kegirangan, ku kucek-kucek mataku, benarkah ini isi sms nya? benarkah pengirimnya? Ku baca lagi berulang-ulang......
Ah benar, ini memang isi sms nya, sebuah kabar gembira. Tapi aku harus pastikan dulu kebenarannya. Ku balas sms nya, "Teteh, [panggilan ku buat bos ku] libur?????" Dengan harap-harap cemas aku menungu jawabannya. satu detik berlalu, dua detik berlalu, tiga detik berlalu. "Haduhhhhh sms ku nyampe gak ya? Ko lama banget siy balesannya", begitu nuraniku berkata. Setelah sekian detik menunggu, "tinuninut... ada sms" kembali doraemon berteriak, "Iya". Horeeeeeee... akhirnya Ya Alloh, aku bisa libur! Senang... riang.... libur telah tiba.
Segera ku susun rencana buat hari ini, banyak hal yang ingin aku kerjakan di hari ini. Makasih tetehku, engkau begitu perhatian.

Aku pun dengan semangat menuruni beberapa anak tangga di rumah. Ngambil beberapa camilan buat menemaniku nonton tv. Pagi-pagi... gak ada acara yang bagus, ya udah nonton apa az deh yang ada. Nonton gosip artis jadi pilihanku hari ini. Bukan kebiasaanku nonton program infotainment yang gak bermanfaat seperti ini, tapi... apa boleh di kata, nonton yang lain lagi gak selera.

"Seorang mantan suami bernyanyi duet dengan anaknya di resepsi pernikahan mantan isterinya", salah satu kabar gosip yang diberitakan. Mmmmhhhhh... menarik. Dahsyat menurutku mantan suami ini. Ko bisa ya ikut berbahagia di saat mantan isterinya menikah??? Padahal, katanya dulu perceraiannya disebabkan karena isterinya berselingkuh dengan pasangan yang sekarang dinikahinya. Naluriku sebagai wanita, jika aku ada di posisi mantan suami tersebut pastilah aku terluka. Seorang mantan, biar pun mantan adalah orang yang pernah ku percaya untuk kuberikan cinta dan seluruh hidupku. Tapi, mantan suami ini justru berkata, "Selamat buat [tittttttt..... sensor], semoga bahagia." dan di kesempatan lain, ia pernah berkata, "Dia [mantan isterinya] adalah orang yang sangat cantik, bahkan saat tidak berdandan sekalipun, termasuk saat baru bangun tidur, aku telah menyia-nyiakan dia dengan bersikap dingin kepadanya, dan kurang memberikan perhatian kepadanya". So sweettttttttttt, mantan suami yang hanya mengenang masa indah saja saat masih bersama-sama mengarungi bahtera rumah tangga bersama mantan isterinya. Ia melupakan segala luka yang pernah ada, luka saat orang yang dikasihinya mengkhianati cintanya. Dan dengan tulus, dia tidak menyalahkan isterinya, dia malah menyatakan bahwa dirinyalah yang bersalah, tidak bisa membahagiakan kekasih hatinya. Sungguh sangat bijaksana. Sungguh seorang lelaki!


Well, ternyata, nonton gosip gak selamanya jelek. Bisa juga menjadikan inspirasi. Semoga, kelak ketika Alloh mempertemukanku dengan jodohku, aku mendapatkan seorang lelaki sejati.

5 comments:

Aan Sopiyan said...

Haih.. haih.. teh Ule, pagi-pagi nonton infotainment. :D

Happy holiday, ya!
Selamat akhir pekan..

Yudhi Khairi said...

Selamat pagiiii..!!!

Salam kenal :)

u_lee said...

hatur nuhun aan, salam kenal juga yudhi

Zahra said...

judulnya harusnya bukan pagi yang aneh..tapi harusnya "tentang mantan" ha...ha....

Gaphe said...

tentang kridayanti yah?.. *wink.wink. hahahhaa

penyuka acara gosip juga ternyata